- Dengan bantuan lilin mainan tegakkan lilin di atas piring plastik
- Nyalakan lilin dengan korek api dan biarkan selama beberapa saat
- Nyalakan korek api dan matikan lilin. Segera dekatkan api dari korek api ke asap dari lilin.
Api melompat dari korek api ke sumbu lilin dan lilin kembali menyala
Mengapa?
Api dapat menyala oleh karena 3 hal, yaitu sumber panas, bahan bakar dan oksigen. Di dalam percobaanmu, sumber panas adalah gesekan antara batang korek api dengan dinding korek api. Bahan bakarnya adalah lilin, sedangkan oksigen diperoleh dari udara sekitar. Setelah beberapa waktu dibakar sebagian lilin menguap dalam bentuk asap. Jadi ketika kamu matikan lilin, lalu kamu sentuhkan api ke asap sumbu lilin kembali menyala. Dengan kata lain, pada asap masih terdapat uap lilin yang berfungsi sebagai bahan bakar.
Sumber : http://rumahsainsilma.wordpress.com